Anak-anak Ini Selamat dari Kecelakaan Pesawat

Seorang bocah berusia 10 tahun menjadi satu-satunya penumpang yang selamat dari kecelakaan pesawat di Libya, yang menewaskan 103 penumpang dan awak, Rabu 12 Mei 2010. Nasib bocah asal Belanda itu kini memunculkan spekulasi bahwa anak-anak berpeluang besar untuk selamat dari kecelakaan pesawat.

Spekulasi itu masih mengundang perdebatan. Namun fakta mengungkapkan bahwa setidaknya sudah ada lima kasus di mana terdapat seorang penumpang cilik yang selamat dari kecelakaan pesawat terbang

Berikut daftar nama penumpang cilik yang selamat dari kecelakaan pesawat, seperti yang dihimpun kantor berita
Associated Press.

12 Mei 2010 : Pesawat Afriqiyah Airways jatuh saat akan mendarat di Tripoli, Libya, dengan membawa 104 penumpang dan awak.Penumpang selamat: Bocah asal Belanda berusia 10 tahun.

30 Juni 2009 : Pesawat Yemenia Airlines jatuh di peraiwan Kepualuan Comoros, Samudera Hindia, dengan menewaskan 152 orang.Penumpang selamat: Bocah berusia 12 tahun dan sempat 13 jam terapung-apung di lautan.

8 Juli 2003 : Pesawat Sudan Airways jatuh saat baru lepas landas di Bandara Port Sudan, 116 orang tewas: Penumpang selamat: Bayi berusia 3 tahun, yang terlempar ke semak-semak. Dia kehilangan kaki kanan dan menderita luka bakar.

11 Januari 1995 : Pesawat Intercontinental Aviation jatuh di dekat Cartagena, Kolombia, menewaskan 51 orang. Penumpang selamat: Gadis berusia 9 tahun. Dia menderita patah tulang bahu dan luka lebam.

16 Agustus 1987 : Pesawat Northwest Airlines jatuh di jalan tol saat baru lepas landas. 148 penumpang dan awak pesawat serta dua orang di darat tewas. Penumpang selamat: Anak kecil berusia 4 tahun yang masih duduk di kursi dengan sabuk pengaman.

Artikel Terkait

2 komentar:

Ino mengatakan...

Kalo baca ini Inget yang pesawat hilang tu lo di segitiga bermuda... kok ga da ya postingan disini... kepingin dengar peristiwannya....


Oh ya kok ga bisa di follow by Google ya.... ;hwa ga bisa ikut award deh...

Deo Pradipta mengatakan...

wkwk.. sebenarnya ini blog buat tutorial bikin blog.. tapi ya jadi personal blog juga lah...

ini dulu lagi gk tau jaman copypaste.. jd coppas sembarangan deh.. XD

Posting Komentar

Askorus Distro Askorus Distro
Copyright 2010 - 2012 ^ Akatsuki Blog™ - Compatible with Chrome 1024 x 768 -